Kritik Jokowi, Amien Rais Sebut Kondisi Bangsa Kini Dicengkram Mafia Akibat Keakraban Jakarta Beijing ?

- 15 Maret 2021, 09:33 WIB
Amien Rais sebut republik mafia
Amien Rais sebut republik mafia /Youtube Amien Rais Official

 

 

UTARA TIMES- Mantan ketua MPR RI, Amien Rais dalam rilis video youtubenya (13/3) menyampaikan kritik terhadap pemerintahan Presiden Jokowi.

Salah satunya diantaranya, Amien Rais memberikan komentar terkait kondisi bangsa Indonesia saat ini yang menurutnya sudah dikuasai mafia.

Menurut Amien Rais, Negara Indonesia hampir segala bidang kehidupan bangsa sudah di cengkram oleh para mafia. Ia menyebut ada mafia beras, mafia daging hingga mafia olahraga.

Baca Juga: Gibran Rakabuming Sudah Klarifikasi, Amien Rais Tetap Minta Gibran Segera Datang Ke KPK

Hal itu disampaikan Amien Rais pada video unggahan dikanal youtube resmi @amienraisofficial hari Sabtu, 13 Maret 2021. saat mengomentari kondisi bangsa, Amien Rais juga menyatakan jika Indonesia pada hakikatnya sudah menjadi republik mafia.

"Ada mafia beras, mafia daging, mafia gula, mafia pupuk, mafia terigu, mafia cabai, mafia bawang, mafia minyak, mafia obat-obatan, mafia gas, mafia pajak, bahkan mafia olahraga mengatur skor,” kata Amien.

Sementara itu, Amien juga mengingat kondisi bangsa saat era Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), menurutnya jika SBY sewaktu menjabat dapat memberantas mafia hukum dengan menerbitkan Kepres.

Sebagaimana dikutip dari Pikiran Rakyat dengan judul Kritik Rezim Jokowi, Amien Rais Sebut Indonesia Sudah Jadi Republik MafiaAmien Rais juga menyebutkan Satgas pemberantasan mafia itu bekerja sama dengan Mahkamah Agung (MA), Mahkamah Konstitusi (MK), Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Komisi Yudisial (KY), Ombudsman, Polri, Kejagung, KPK dan PPATK.

Halaman:

Editor: Anas Bukhori

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x