Efek BBM Naik, MRT Malah Justru Mengalami Keuntungan

- 21 September 2022, 01:30 WIB
Efek BBM Naik, MRT Malah Justru Mengalami Keuntungan
Efek BBM Naik, MRT Malah Justru Mengalami Keuntungan /Antara/Rivan Awal Lingga/

UTARA TIMES- Efek Bahan Bakar Minyak (BBM) naik malah menjadi keuntungan bagi moda transportasi umum Mass Rapid Transit (MRT).

Sejak BBM naik di awal bulan September yang lalu, MRT justru mengalami keuntungan dengan bertambahnya jumlah penumpang.

Efek BBM naik, masyarakat ibukota akhirnya cukup sadar akan pentingnya pemanfaatan kendaraan umum.

Pihak MRT Jakarta menerangkan, bahwa terjadi peningkatan jumlah penumpang Mass Rapid Transit (MRT) di bulan September dikutip Utara Times dari pmjnews.

Baca Juga: Memahami Pengertian Jak Lingko, Sistem Integrasi Terbaru DKI Jakarta untuk MRT, LRT, dan TransJakarta

Bertambahnya rata-rata jumlah pengguna MRT diyakini menjadi efek kenaikan harga BBM bersubsidi pada Sabtu, 3 September 2022.

Direktur Operasi dan Pemeliharaan PT MRT Jakarta, Muhammad Effendi menjelaskan rata-rata peningkatan pengguna MRT mencapai 3,8 persen pasca pemerintah menaikkan harga BBM bersubsidi.

"BBM mulai mengalami kenaikan pada 3 September tepat pukul 14.30 WIB. Bila dibandingkan rata-rata pengguna MRT per hari sebelum kenaikan BBM yaitu 61.014,” ujarnya, di Jakarta Pusat, Selasa, 20 September 2022.

Baca Juga: Prediksi Line Up Timnas Indonesia vs Curacao di FIFA Matchday, Pola 3-5-2 Asnami dan Saddil Cadangan

Halaman:

Editor: Anas Bukhori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x