Buka MyPertamina, Ada Info Tiket Proliga 2023 Purwokerto Hingga Harga BBM Pertamax Turun, Begini Rinciannya!

3 Januari 2023, 14:20 WIB
Buka MyPertamina, Ada Info Tiket Proliga 2023 Purwokerto Hingga Harga BBM Pertamax Turun, Begini Rinciannya! /Instagram @mypertamina

UTARA TIMES Buka aplikasi MyPertamina, ada info tiket Proliga 2023 seri Purwokerto hingga harga BBM jenis Pertamax turun, cek rinciannya sekarang!

Kabar gembira untuk masyarakat Indonesia yang gemar menonton turnamen bola voli putri dan putra bertajuk Proliga 2023.

Kini tiket Proliga 2203 seri Purwokerto bisa dipesan melalui aplikasi MyPertamina hingga 10 Januari 2023 mendatang.

Tak hanya info tiket Proliga 2023, ada kabar terbaru seputar harga BBM jenis Pertamax yang turun di awal tahun ini.

Baca Juga: Ternyata Ini Prediksi Skor, Susunan Pemain Malaysia Vs Singapura Piala AFF Hari Ini 3 Januari 2023 Ada H2H

Sebagaimana dihimpun Utara Times dari laman resmi Pertamina bahwa PT Pertamina Putra Niaga, Subholding Commercial & Trading Pertamina, kembali melakukan penyesuaian harga jual produk-produk BBM non subsidi atau jenis bahan bakar umum (JBU).

Lebih lanjut, Menteri BUMN Erick Tohir menyampaikan bahwa harga baru berlaku per 3 Januari 2023 pukul 14.00 WIB.

Berikut rincian harga BBM yang turun sesuai siaran pers yang dimuat di laman resmi Pertamina selengkapnya.

Baca Juga: Hari Ini Rabu Apa 4 Januari 2023 di Kalender Jawa? Cek Info Lengkapnya Berikut Ini

Pertamax (RON 92) Rp13.900 menjadi Rp12.800

Pertamax Turbo (RON 98) Rp15.200 menjadi Rp14.050

Dexlite (CN 51) Rp18.300 menjadi Rp16.150

Pertamax Dex (CN 53) Rp18.800 menjadi 16.750

Penurunan harga BBM jenis Pertamax dan jenis lain tersebut berlaku untuk provinsi dengan besaran pajak bahan bakar kendaraan bermotor (PBBKB) sebesar lima persen seperti di wilayah DKI Jakarta.

Baca Juga: Apa itu PPPK Teknis 2022? Simak Syarat, Cara Daftar, Formasi Hingga Jadwal Seleksi di Sini

Selain itu konsumen yang membeli produk Pertamax, Pertamax Turbo, Pertamina Dex dan Dexlite minimum Rp200.000 menggunakan aplikasi MyPertamina dan Link Aja sampai 8 Januari 2023 berkesempatan mendapatkan cashback saldo hingga Rp10.000.

Tak hanya menampilkan harga BBM Pertamax yang turun, MyPertamina juga menghadirkan info tiket Proliga 2023 seri Purwokerto dengan rincian harga diantaranya reguler Rp100.000 dan VIP Rp200.000.

Tiket Proliga 2023 seri Purwokerto juga bisa dipesan melalui link berikut ini KLIK DISINI tau s.id/ticketproligapurwokerto.

Itulah kabar terbaru di aplikasi MyPertamina mulai dari info tiket Proliga 2023 seri Purwokerto hingga harga BBM jenis Pertamax turun.***

Editor: Nur Umar

Tags

Terkini

Terpopuler