Gagal Rebut Tiket Final Olimpiade Tokyo 2020, Ginting Merasa Bersyukur Tak Alami Cedera

- 1 Agustus 2021, 13:02 WIB
Dari 12 pertemuan terakhir, Anthony Ginting mengoleksi kemenangan 8-4 atas head to head kontra Chen Long.
Dari 12 pertemuan terakhir, Anthony Ginting mengoleksi kemenangan 8-4 atas head to head kontra Chen Long. /Dok. BWF

UTARA TIMES - Wakil tunggal putra, Ginting gagal melaju ke babak final Olimpiade Tokyo 2020 setelah dikalahkan oleh wakil China, Chen Long.

Ginting telah melakukan yang terbaik di Olimpiade Tokyo 2020 kali ini dengan berhasil menembus babak semifinal.

Ginting kalah dari Chen Long 16-21 11-21 di semifinal Olimpiade Tokyo 2020 yang bermain sangat baik dan memiliki akurasi, cover lapangan dan pukulan-pukulan baik.

Baca Juga: Mengenal Rumah Digital Indonesia, Ruang Baru Rayakan HUT RI ke-76 secara Virtual

Chen Long yang unggul di permainan rally ini tidak mampu Ginting taklukkan.

Ginting perlu bermain lebih sabar terhadap Chen Long yang akurasi pukulannya sangat baik, dan rally adalah tipe permainan Chen Long.

Ginting pun gagal merebut tiket final Olimpiade Tokyo 2020 dan akan memperebutkan medali perunggu melawan Kevin Cordon, pemain tunggal putra asal Guatemala.

Baca Juga: Pelatihan Kartu Prakerja 2021 Sudah Selesai, Namun Belum Terima Insentif ? Ini Dia Penjelasannya

Ginting mengungkapkan dirinya merasa bersyukur sudah bermain di babak semifinal Olimpiade Tokyo 2020 tanpa mengalami cedera.

Halaman:

Editor: Rosma Nur Riana

Sumber: Olimpiade Tokyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah