Menyumbang Poin Kedua di Babak Final Thomas Uber Cup, Impian Fajar Alfian Sejak Kecil Tercapai

- 17 Oktober 2021, 23:24 WIB
Fajar Alfian dan Rian Ardianto menang atas pasangan China di Final Piala Thomas 2020
Fajar Alfian dan Rian Ardianto menang atas pasangan China di Final Piala Thomas 2020 /Instagram @badminton.ina/

UTARA TIMES - Ganda putra pertama Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sumbangkan poin kedua setelah menang straight game dari He Ji Ting/Zhou Hao Dong di babak final Thomas Uber Cup.

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto unggul 21-12 21-19 dari He Ji Ting/Zhou Hao Dong di babak final Thomas Uber Cup.

Kemenangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto membawa Indonesia unggul 2-0 atas China di babak final Thomas Uber Cup.

Baca Juga: Sumbang Poin Pertama untuk Indonesia, Ginting Mengaku Sempat Tertekan dan Bermain Kurang Baik

Menurut Fajar/Rian, mereka tidak ingin terlalu memikirkan poin. Mereka hanya ingin terus fokus.

"Kita tidak memikirkan poin ya. Yang penting kita terus fokus, jika kita terlalu emosi ingin menang maka akan jadi bumerang. Kita terus fokus terutama di poin krusial." Ujar Fajar.

Wakil China yang diturunkan bukan unggulan menjadi keuntungan bagi Fajar/Rian untuk dapat merebut partai kedua ini.

"Tim China memang luar biasa. Kita tidak memikirkan itu, menurut kami ada manfaatnya bahwa mereka bukan pasangan asli. Rotasi mereka agak kurang." Lanjutnya.

Baca Juga: Kalahkan China Telak 3-0, Indonesia Berhasil Menjadi Juara Piala Thomas!

Fajar/Rian pun dapat membuktikan bahwa keduanya dapat dipercaya untuk diturunkan selain ganda putra nomer 1 dan 2 Indonesia.

"Ganda pertama ganda kedua kita siap. Ini adalah pembuktian kita, bahwa kita siap untuk dipercaya menjadi andalan ganda putra. Tidak hanya Kevin, Marcus, Hendra, Ahsan. Kita siap ditunjuk, kita siap bertanding."

Fajar menambahkan bahwa menjadi juara di ajang Thomas Cup adalah impiannya sejak kecil, dan akhirnya mimpi itu dapat terwujud setelah 19 tahun Piala Thomas tidak kembali ke Indonesia.

Baca Juga: Prediksi PSG vs RB Leipzig di Liga Champion Rabu, 20 Oktober 2021

"Ini cita-cita kita sejak kecil. Kita ingin bermain di Thomas Cup. Salah satu tujuan adalah ingin memenangkan piala Thomas ini untuk pertama kalinya dalam 19 tahun. Sangat luar biasa." Tutup Fajar.***

Editor: Rosma Nur Riana

Sumber: BWF


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x