Video Cuplikan Indonesia vs Myanmar SEA Games 2019, Egy dan Kawan-kawan Menang 4-2

- 14 Mei 2022, 21:39 WIB
Video Cuplikan Indonesia vs Myanmar SEA Games 2019, Egy dan Kawan-kawan Menang 4-2
Video Cuplikan Indonesia vs Myanmar SEA Games 2019, Egy dan Kawan-kawan Menang 4-2 /pssi.org

UTARA TIMES - Berikut adalah video cuplikan Indonesia vs Myanmar saat bertanding di turnamen SEA Games 2019 cabor sepakbola putra.

Laga Indonesia vs Myanmar di SEA Games 2019 merupakan salah satu rekam jejak dari performa Indonesia saat melawan timnas Myanmar.

Pada SEA Games 2021, Indonesia akan bertemu dengan Myanmar. Kemenangan telak Indonesia atas Myanmar pada SEA Games 2019 akan menjadi modal yang baik untuk para Garuda Muda.

Highlight Indonesia vs Myanmar SEA Games 2019

Baca Juga: Berikut Hasil Akhir Kamboja U23 vs Thailand U23 di SEA Games 2022, Tim Gajah Perang Pesta Gol!

Di babak pertama, laga Indonesia vs Myanmar sudah berjalan sengit. Indonesia sempat kesulitan melakukan pergerakan karena pressing ketat yang dilakukan tim lawan.

Beberapa peluang untuk Indonesia terjadi. Misalnya pada menit ke-11. Evan Dimas menyepak bola dengan kaki kirinya ke gawang Myanmar tapi bolanya masih bisa dipeluk kiper Myanmar, Sann Sat Niang.

Myanmar nyaris unggul lebih dulu pada menit ke-20. Saat itu Lwin Moe Aung mencoba melepaskan tendangan dengan kaki kanan. Untung, bolanya bisa ditaklukkan oleh kiper Nadeo Argawinata dengan mudah.

Hingga peluit turun minum, skor Indonesia vs Myanmar masih 0-0. Indonesia baru bisa membobol gawang Myanmar pada menit ke-58. Evan Dimas mampu membuat gol dari umpan tarik Egy Maulana. Skor menjadi 1-0.

Kemudian gol untuk Indonesia kembali tercipta pada menit ke-71. Gol itu dicetak oleh Egy Maulana lewat tandukannya di mulut gawang Myanmar. Papan skor menjadi 2-0.

Baca Juga: Begini Hasil Akhir Malaysia vs Singapura di SEA Games 2022, Keduanya Mesti Puas dengan Hasil Imbang

Namun keunggulan Indonesia diperkecil oleh Aung Kaung Man di menit 79, sehingga skor sementara menjadi 2-1.

Indonesia gagal mempertahankan keunggulannya. Myanmar dapat membuat skor menjadi imbang 2-2 dan memaksa kedua tim untuk main di perpanjangan waktu.

Indonesia membuka kemenangan pada menit ke-102. Gol kali ini dicetak oleh Osvaldo yang mendapatkan umpan tarik dari Asnawi. Skor sementara 3-2.

Indonesia semakin kokoh saat di babak kedua perpanjangan waktu berkat gol dari Evan Dimas. Skor menjadi 4-2.

Baca Juga: SEA Games: Prediksi Singapura vs Malaysia, Head to Head, Tanding Hari ini 14 Mei 2022

Susunan Pemain

Timnas Indonesia: Nadeo Argawinata, Asnawi Mangkualam, Andy Setyo, Bagas Adi Nugroho, Firza Andika (Doddy Alex 83'), Zulfiandi (Rachmat Irianto 98'), Evan Dimas Darmono, Saddil Ramdani, Egy Maulana Vikri (Witan Sulaeman 104'), Osvaldo Haay, Muhammad Rafli (Sani Rizki 46').

Myanmar: Sann Sat Niang, Win Moe Kyaw, Ye Min Tu, Ye Yint Aung, Hlian Bo Bo, Lwin Moe Aung (Thu Rein Soe 95'), Myat Kaung Khant, Aung Wunna Soe, Aung Naing Win, Htet Phyoe Wai (Aung Kaung Mann 60'), Nay Moe Naing (Win Naing Tun 62').

Demikian uraian mengenai cuplikan Indonesia vs Myanmar SEA Games 2019. Untuk menonton videonya KLIK DI SINI.***

Editor: Abdul Hamid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x