23 Nama Pemain Pilihan Shin Tae-yong untuk Piala AFF 2022, Iwan Bule: Kami Optimis Juara

- 20 Desember 2022, 13:00 WIB
23 Nama Pemain Pilihan Shin Tae-yong untuk Piala AFF 2022, Iwan Bule: Kami Optimis Juara
23 Nama Pemain Pilihan Shin Tae-yong untuk Piala AFF 2022, Iwan Bule: Kami Optimis Juara /Instagram /@affmitsubishielectriccup

UTARA TIMES - Simak berita tentang tanggapan Iwan Bule terkait nama pemain Timnas Indonesia pilihan Shin Tae Yong untuk laga Piala AFF 2022.

Mochamad Iriawan atau akrab disapa Iwan Bule merupakan Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI).

Iwan Bule menanggapi terkait nama pemain pilihan Shin Tae-yong untuk melakoni Piala AFF 2022.

Piala AFF 2022 dimulai pada 20 Desember 2022 hingga 16 Januari 2023 mendatang.

Baca Juga: Selamat! 12 Tanggal Lahir yang Paling Beruntung dan Hidup Kaya Raya di Tahun 2023, Cek Disini

Timnas Indonesia berada di Grup A bersama Timnas Kamboja, Timnas Brunei, Timnas Thailand, dan Timnas Filipina.

Diketahui bahwa Shin Tae-yong telah melakukan pemusatan latihan di Training Center Bali United.

Latihan tersebut berlangsung selama tiga pekan untuk membentuk tim yang sesuai dengan kriteria Shin Tae-yong.

“Para pemain telah menunjukan perkembangan yang baik dan bagus selama pemusatan latihan di Bali. Kami memilih pemain sesuai kebutuhan tim,” ujar Shin Tae-yong.

Baca Juga: UMK Makassar 2023 Berapa? Berikut Besaran UMK terbaru di Seluruh Kabupaten Kota Sulsel

Melansir Utara Times dari website official PSSI bahwa Shin Tae-yong memilih 23 pemain ini sesuai regulasi yang diberikan AFF kepada negara peserta.

Pada kesempatan ajang Piala AFF 2022, Shin Tae-yong tidak mengikutsertakan dua pemain Elkan Baggott dan Sandy Walsh.

Selain itu, nama-nama seperti Muhammad Ferarri, Muhammad Dzaky, dan Andy Setyo juga tidak diikutkan.

Inilah daftar 23 nama pemain Timnas Indonesia pilihan Shin Tae-yong untuk gelaran Piala AFF 2022 ialah:

Baca Juga: MENGEJUTKAN! Kumpulan Weton ini Bakal Jadi Wong Sugi, Auto Tajir Melintir Berkat hal ini

Nadeo Argawinata asal klub Bali United.

Muhammad Riyandi asal klub Persis Solo.

Syahrul Fadillah asal klub Persikabo 1973.

Rizky Ridho asal klub Persebaya Surabaya.

Pratama Arhan asal klub Tokyo Verdy.

Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 Rabu, 21 Desember 2022 Laga Panas Persib Bandung, Persebaya Surabaya dan Persis Solo

Jordi Amat asal klub Johor Darul Takzim.

Asnawi Mangkualam asal klub Ansan Greeners.

Fachruddin Aryanto asal klub Madura United.

Edo Febriansyah asal klub Rans Nusantara FC.

Hansamu Yama asal klub Persija.

Rachmat Irianto asal klub Persib Bandung.

Baca Juga: Prediksi Skor dan Line Up Arema FC vs Madura United di Pekan-16 BRI Liga 1 Lengkap Head to Head

Marselino Ferdinan asal klub Persebaya Surabaya.

Ricky Kambuaya asal klub Persib Bandung.

Syahrian Abimanyu asal klub Persija Jakarta.

Yakob Sayuri asal klub PSM Makassar.

Marc Klok asal klub Persib Bandung.

Witan Sulaeman asal klub AS Trencin.

Saddil Ramdani asal klub Sabah FC.

Baca Juga: Ganjil Genap Jakarta Hari Ini Rabu, 21 Desember 2023 Mulai Jam Berapa? Cek Jam dan Titik Lokasi di Sini

Egy Maulana Vikri asal klub Vion Zlaté Moravce.

Muhammad Rafli asal klub Arema FC.

Ilija Spasojevic asal klub Bali United.

Ramadhan Sananta asal klub PSM Makassar.

Dendy Sulistyawan asal klub Bhayangkara FC.

Terkait hal itu, Iwan Bule optimis terhadap nama-nama pilihan Shin Tae-yong akan membawa juara.

Baca Juga: 4 Weton Paling Berbakat ini Bakal Jadi Orang Sukses dan Tajir Melintir Menurut Primbon Jawa

“Kami optimistis dengan nama-nama pemain yang dipilih pelatih Shin Tae-yong mampu membawa Indonesia meraih juara Piala AFF 2022,” ucap Iwan Bule.

Iwan Bule juga berharap kepada pemain yang telah dipilih Shin Tae-yong untuk terus berjuang dan kerja keras.

“Saya berharap pemain terus kerja keras, disiplin, dan berjuang maksimal,” kata Iwan Bule.

Adapun untuk debut pertama Timnas Indonesia ialah lawan Timnas Kamboja pada Jumat, 23 Desember 2022.

“Para pemain telah siap mengikuti Piala AFF 2022. Masih ada beberapa hari lagi untuk mematangkan taktik dan strategi jelang laga perdana melawan Kamboja,” ucap Shin Tae-yong.***

Editor: Nur Umar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah