Hasil Timnas Tadi Malam di Piala Asia 2023 U20: Unggul Jumlah Pemain, Tim Garuda Muda Takluk 0-2 dari Irak

- 2 Maret 2023, 05:50 WIB
Hasil Timnas Tadi Malam di Piala Asia AFC 2023 U20: Unggul Jumlah Pemain, Tim Garuda Muda Takluk 0 – 2 dari Irak
Hasil Timnas Tadi Malam di Piala Asia AFC 2023 U20: Unggul Jumlah Pemain, Tim Garuda Muda Takluk 0 – 2 dari Irak /PSSI

Setelah membuat sejumlah percobaan, usaha Irak itu membuahkan hasil di menit ke-28. Hayder Abdulkareem berhasil membobol gawang Indonesia setelah mengonversi umpan tarik yang diberikan rekannya di dalam kotak penalti. Skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Irak.

Tertinggal 1-0 membuat anak asuh Shin Tae-yong mulai menggenjot serangan mereka. Beberapa kali membuat peluang, namun sayang Garuda Nusantara gagal menyelesaikan peluang tersebut dengan baik.

Baca Juga: Kalender Jawa Hari Ini, 2 Maret 2023 Lengkap Keistimewaan Kamis Pahing, Hari Naas dan Keberuntungan

Sebenarnya, timnas Indonesia mendapatkan keuntungan setelah Charbel Shamoon mendpatkan kartu merah usai kedapatan menyikut Arkhan Fikri. Meski begitu skor 1-0 bertahan untuk keunggulan Irak.

Pada babak kedua, Shin Tae-yong membuat satu pergantian pemain. Arkhan Fikri ditarik keluar dan digantikan oleh Hugo Samir.

Unggul jumlah pemain, Skuat Garuda Nusantara langsung tancap gas dan membombardir pertahanan Irak. Namun tim asal Timur Tengah ini bermain disiplin dalam meredam serangan-serangan Indonesia.

Meski bermain dengan 10 pemain, Irak tidak bermain bertahan. Mereka mampu menyaingi Indonesia dan beberapa kali mengancam gawang Indonesia dengan serangan-serangan mereka.

Di menit ke-72, Indonesia mendapatkan petaka setelah Frenky Missa melanggar pemain Irak di kotak penalti. Beruntung Abdulrazzaq yang menjadi eksekutor tidak menjalankan tugasnya dengan baik sehingga keunggulan Irak tidak bertambah.

Baca Juga: 3 Shio yang Super Beruntung di Awal Bulan Maret 2023, Karir dan Rezeki Hoki Sepanjang Tahun Kelinci Air

Indonesia benar-beanr dibuat kerepotan dengan serangan-serangan balik Irak. Di menit ke-85, Hugo Samir membuat salah umpan dan penyerang Irak mampu merebut bola dan berhadapan satu lawan satu dengan Daffa.

Halaman:

Editor: Fariz Amrullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x