Spek dan Harga Xiaomi 13 Pro Indonesia, Berbekal Snapdragon 8 Gen 2 dan Kamera Sony, Ternyata Dibandrol Segini

14 Maret 2023, 13:20 WIB
Spek dan Harga Xiaomi 13 Pro Indonesia, Berbekal Snapdragon 8 Gen 2 dan Kamera Sony, Ternyata Dibandrol Segini /Xiaomi

UTARA TIMES Xiaomi 13 Pro merupakan ponsel baru dengan spesifikasi gahar yang diluncurkan baru baru ini.

Xiaomi 13 Pro telah dilepas ke pasar internasional pada acara Mobile World Congress 2023 tanggal 27 sampai 2 Maret 2023 lalu.

Sebagai produk anyar, Xiaomi 13 Pro muncul ke publik dengan membawa spesifikasi yang gahar dan sangar.

 

Xiaomi 13 Pro membawa sejumlah fitur flagship yang mantap dan mampu menggoda siapapun untuk memiliknya.

Baca Juga: Kembar di Chipset, Harga Samsung A52s 5G Lebih Murah dari Samsung A73 5G! Keduanya Pakai Snapdragon 778G!

Xiaomi 13 Pro memakai chipset terbaru yakni Snapdragon 8 Gen 2 sebagai otak dan mesin utamanya.

Sedangkan pada lini fotografinya, Xiaomi 13 Pro mendukung teknologi OIS dan juga Leica.

Pada saat ini, Xiaomi 13 Pro masih belum dijual di pasar ponsel tanah air, namun bagi yang penasaran dengan spesifikasinya, berikut adalah rangkuman spek Xiaomi 13 Pro:

 

Spesifikasi Xiaomi 13 Pro

Baca Juga: Rekap Hasil Akhir Coklit Pantarlih untuk Pemilu 2024? Begini Cara Mudahnya agar Data Sinkron

Tenaga Xiaomi 13 Pro didukung oleh chipset anyar dari Qualcomm yakni Snapdragon 8 Gen 2 serta pengolah grafis Adreno 740.

Pada sektor penyimpanan, Xiaomi 13 Pro mendukung RAM 12GB dan penyimpanan internal mencapai 256GB.

Fotografi pada kamera Xiaomi ini tidak main main, lantaran Xiaomi 13 Pro telah mengadopsi teknologi kamera Leica dan Sony IMX989. Selain itu, kehadiran OIS juga menambah nilai plus untuk ponsel ini.

 

Untuk lengkapnya, pada bagian belakang Xiaomi 13 Pro memakai kamera serba 50MP. Kamera utama mempunyai resolusi 50MP, telefoto 50MP dan ultrawide 50MP.

Baca Juga: Wajib Dicoba! 10 Pilihan Bakso di Yogyakarta Terkenal Enak, Cek Alamat Lengkapnya

Sedangkan kamera depan menggunakan single camera dengan resolusi 32MP.

Kamera belakang dari HP ini mendukung kualitas perekaman video 8K dan dilengkapi oleh dual LED dan dual tone flash.

Untuk layarnya sendiri, Xiaomi 13 Pro memakai teknologi layar LTPO AMOLED seluas 6,7 inchi dengan kualtas visual QHD+.

Layar ini juga telah dilindungi Corning Gorilla Glass Victus dan refresh rate mencapai 120Hz.

Baca Juga: 3 Shio Bakal Dapat Hadiah Sepanjang Ramadhan 2023 Karena Rajin Sedekah, Rezeki Karir Paling Beruntung

Kapasitas baterai Xiaomi 13 Pro adalah 4.820mAh dengan dukungan fast charging 120W. Pada pengisian nirkabel 50W.

Dengan fitur tersebut, Xiaomi 13 Pro diklaim mampu mengisi daya 50 persen dengan durasi waktu super singkat yakni 30 menit.

Sertifikat IP68 juga melekat pada ponsel ini, sehingga Xiaomi 13 Pro mampu menahan air dengan kedalaman 1,5 meter selama 30 menit.

Baca Juga: Kembar di Chipset, Harga Samsung A52s 5G Lebih Murah dari Samsung A73 5G! Keduanya Pakai Snapdragon 778G!

Perlu diketahui Xiaomi 13 Pro belum masuk ke Indonesia, sehingga perkiraan harga berikut ini hanyalah konversi harga dari Xiaomi 13 Pro yang dijual di Eropa.

Xiaomi 13 Pro dengan RAM 12GB/256GB dibandrol mulai 1.299 euro atau setara dengan Rp20 juta.

Demikian artikel ulasan harga Xiaomi 13 Pro Indonesia beserta sepesifikasinya.***

Editor: Nur Umar

Tags

Terkini

Terpopuler