Kenapa Harga Mie Instan Naik? Begini Penjelasan Menteri Pertanian

- 9 Agustus 2022, 16:49 WIB
Kenapa Harga Mie Instan Naik? Begini Penjelasan Menteri Pertanian
Kenapa Harga Mie Instan Naik? Begini Penjelasan Menteri Pertanian /Renny T Hamzah/Portal Purwokerto

UTARA TIMES Kenapa harga mie instan naik? Ini penjelasan soal alasan kenapa harga mie instan naik dari Menteri Pertanian.

Linimasa Twitter dipenuhi opini netizen mengenai berita bahwa harga mie instan akan naik tiga kali lipat dalam waktu dekat.

Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo menjelaskan alasan kenapa harga mie instan naik, bahkan ia mengatakan bahwa kemungkinan harga mie instan naik hingga tiga kali lipat.

Dikutip Utara Times dari IDX Channel, berikut ini informasi mengenai kenapa harga mie instan naik dan penjelasan dari Menteri Pertanian.

Baca Juga: LPSK Sebut Keterangan Putri Chandrawati Soal Kematian Brigadir J Bersifat Pribadi

Menteri Pertanian (Mentan) menyebutkan bahwa harga mie instan naik sebagai dampak dari perang antara Rusia dengan Ukraina.

Akibat perang tersebut, rantai pasokan makanan di dunia, khususnya di kawasan Asia menjadi terganggu dan mulai terasa di Indonesia.

Ditambah fakta bahwa Indonesia bergantung pada impor komoditas dari dua negara tersebut sehingga dampak kenaikan harga pangan yang berbahan dasar impor tidak bisa dihindari.

Termasuk di dalamnya adalah mie instan yang bahan dasarnya dari gandum. Saat ini pasokan gandum dari Ukraina mengalami kendala dalam hal pendistribusian.

Halaman:

Editor: Anas Bukhori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah