3 Tempat Makan di Semarang yang Murah, Bikin Nagih Para Pengunjung

- 8 April 2023, 09:51 WIB
 Ilustrasi makan bersama. 3 Tempat Makan di Semarang yang Murah, Bikin Nagih Para Pengunjung
Ilustrasi makan bersama. 3 Tempat Makan di Semarang yang Murah, Bikin Nagih Para Pengunjung /Pixabay/Free-Photos

UTARA TIMES – Inilah 3 tempat makan di Semarang yang murah dan bikin nagih para pengunjung.

Di Semarang ada beberapa rekomendasi tempat makan murah yang bisa Anda kunjungi bersama teman ataupun keluarga.

Di tempat makan ini juga menyediakan berbagai jenis menu makanan yang bisa di pilih sesuai selera para pengunjung.

 

Berikut 3 tempat makan di Semarang yang murah dan bikin nagih para pengunjung.

Baca Juga: 3 Cafe di Jogja Murah Meriah Buka 24 Jam Lengkap dengan Alamat

Nasi Ayam Bu Nyoto

Nasi Ayam Bu Nyoto ini sudah berdiri sejak tahun 1970-an yang kini cita rasanya tak pernah berubah, sehingga mampu membuat penikmatnya ketagihan untuk makan di tempat makan ini.

Tak hanya bikin nagih bahkan para pengunjungnya sudah berlangganan di warung Nasi Ayam Bu Nyoto dengan menu andalannya berupa nasi ayam.

 

Satu porsi Nasi Ayam terdiri dari nasi hangat, suwir ayam, labu siam, telur rebus bacem, krecek dan siraman kuah santan opor.

Baca Juga: PIP Kemdikbud 2023 Cair April, Cek Besaran Nominal dan Berkas yang Harus Dipersiapkan

Di sini juga tersedia beberapa jenis sate untuk melengkapi nikmatnya nasi ayam. Porsi yang ditawarkan cukup untuk satu orang dewasa. Menu ini sangat cocok untuk sarapan di pagi hari.

Harga nasi ayam sangat murah mulai dari harga Rp18.000, lokasiny berada di MT Haryono, tempatnya berupa warung tenda.

Asem-asem Koh Liem

 

Asem-asem Koh Liem ini sudah berdiri sejak Tahun 1978 silam, yang memiliki rasa kuahnya begitu gurih dan segar, sehingga mampu memikat para kalangan remaja dan dewasa.

Baca Juga: Prediksi Skor Aston Villa vs Nottingham Forest di Liga Inggris: Head to Head, Berita Tim, dan Susunan Pemain

Nah, di tempat makan Asem-asem Koh Liem ini juga menyajikan makanan khas Indonesia dan Tiongkok seperti cap cay, bandeng sarden, sayur lodeh dan ayam goreng. Tak perlu meragukan rasa dari masakan yang tersedia, dijamin enak.

Perlu diketahui, bahwa pemilik resto ini yang bernama Koh Liem. Beliau merupakan pendiri sekaligus peracik makanan Asem-asem, menu makanan khas Semarang.

Lokasinya berada di Jalan Karang Anyar No. 28 C4, GabahanSemarang Tengah. Jam operasional mulai pukul 07.00 hingga 17.00 WIB.

Harga yang dibanderol pun sangat ramah dengan kantong Anda mulai Rp8.000, sedangkan harga minuman mulai dibanderol Rp2.000 rupiah.

Baca Juga: Prediksi Skor Leicester vs Bournemouth di Liga Inggris: Ada Head to Head, Berita Tim, dan Susunan Pemain

Soto Bangkong

Rekomendasi tempat makan selanjutnya di Semarang yang bisa kamu kunjungi adalah Soto Bangkong. Tempat ini merupakan tempat makan legendaris yang sudah ada sejak 50 tahun yang lalu.

Awalnya kedai soto ini merupakan soto keliling yang dijual oleh H. Soleh Sukarno. Hingga saat ini, kedainya sudah memiliki banyak cabang di kota Semarang. Nah, harga soto ini hanya Rp13 ribu rupiah. Kamu juga bisa memesan aneka sate, tempe, perkedel, dan kerupuk.

Itulah 3 tempat makan di Semarang yang murah dan bikin nagih para pengunjung.***

Editor: Nur Umar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah