Pahami Visi-Misi Calon Pilkada Indramayu 2020

15 November 2020, 19:10 WIB
Ilustrasi Pilkada Serentak. Foto: Portalsurabaya /

UTARA TIMES – Pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020 yang akan dilaksanakan pada 9 Desember mendatang.

Kabupaten Indramayu di Provinsi Jawa Barat menjadi salah satu daerah yang menyelenggarakan pilkada tersebut.

Pilkada Indramayu kali ini dimeriahkan 4 pasangan calon. Pasangan calon (paslon) urut 1 diusung oleh PKB, Demokrat, PKS, dan Hanura.

Baca Juga: Sinopsis Novel Sesurga Denganmu Karya Asma Nadia, Terinspirasi Kisah Hidup Bos B ERL Cosmetic

Paslon urut 2 adalah perseorangan. Paslon 3 diusung Golkar. Sedangkan paslon 4 diusung PDI Perjuangan, Gerindra, dan Nasdem.

Sebagaimana dikutip dari PikiranRakyat-Indramayu.com, berikut nama, visi, serta misi mereka:

Paslon 1: Muhamad Sholihin, S.Sos.I dan dr. Ratnawati, M.K.K.K.

Baca Juga: House Of The Dragon Akan Rilis Melanjutkan Serial Game Of Thrones, Berikut alur Ceritanya

Visi: Mewujudkan Indramayu yang lebih baik, berkualitas, berkeadilan, dan pemerataan pembangunan untuk semua.

Misi;

1. Mewujudkan pemerintahan yang bersih dan berwibawa melalui prinsip good governance.

2. Mewujudkan masyarakat yang religius, demokratis, dan berkeadilan.

Baca Juga: Hore!! Gunung Rinjani Tambah Kuota Pendakian

3. Menggerakkan ekonomi lokal dengan prioritas mengentaskan kemiskinan dan kesenjangan (Pro Poor), menciptakan lapangan pekerjaan (Pro Job), mendorong pertumbuhan ekonomi (Pro Growth), dan berkomitmen terhadap lingkungan hidup (Pro Environment).

4. Menghadirkan kesehatan dan pendidikan yang terjangkau, murah, dan berkualitas.

5. Melakukan akselerasi dalam berbagai bidang pembangunan dengan memberikan perhatian khusus kepada partisipasi aktif perempuan dan milenial.

Baca Juga: Sudah di Teken, 1,152 Triliun Disiapkan untuk Subsidi Guru Honorer

Paslon 2: Toto Sucartono dan Deis Handika

Visi: Membangun sinergitas kerja yang efektif dan efisien dengan semangat harmoni, transparan yang dilandasi nilai-nilai agamis berintegritas untuk mewujudkan percepatan pertumbuhan ekonomi dengan meningkatkan kualitas pelayanan umum untuk kesejahteraan masyarakat.

Misi: Menerapkan 5 (lima) langkah strategis dalam pembangunan Indramayu pada 25 bidang:

Baca Juga: 9 Ruas Jalan Tol Sepanjang 350 Km Dilelang PUPR Tahun 2020

Pertanian, perikanan dan kelautan, peternakan, pariwisata, pemuda dan olah raga, seni dan budaya, perindustrian, perdagangan, kesehatan, pendidikan, kebersihan dan pertamanan, agama, sosial, ketenagakerjaan, pekerjaan umum, PSDA tambang dan energi, perizinan, kependudukan, pemberdayaan perempuan, ketahanan pangan, pemberdayaan masyarakat desa, kominfo, BUMD, BUMDes, dan kepegawaian/birokrasi.

Paslon 3: H. Daniel Mutaqien Syafiuddin, S.T. dan H. Taufik Hidayat, S.H.

Visi: Terwujudnya masyarakat Indramayu yang unggul, berdaya saing, maju, mandiri, dan sejahtera.

Misi;

“Catur Karya Wangun Raharja” empat kebijakan strategis dalam mengelola masyarakat Indramayu:

Baca Juga: Bandung Diguncang Gempa Berkekuatan 3.0

1. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang bermutu dan berdaya saing.

2. Meningkatkan kemakmuran masyarakat melalui keselarasan industri, pertanian dan lingkungan hidup dengan prinsip kelembagaan ekonomi yang kuat, mandiri, dan berkeadilan.

3. Meningkatkan kualitas pelayanan publik dan infrastruktur dasar dengan berbasis pada desa tuntas.

Baca Juga: Sore Ini Sule Menikah, Sebelumya Dapat Bimbingan Khusus Dari KUA

4. Mendayagunakan potensi sumber daya alam dan geografis yang berbasis masyarakat dan budaya.

Paslon 4: Nina Agustina, S.H., M.H., dan Lucky Hakim

Visi: Indramayu bermartabat (bersih, religius, maju, adil, makmur, dan hebat).

Misi;

Tujuh penataan mulia dan jaya:

Baca Juga: Singgung Soal UU Cipta Kerja, Habib Rizieq Shihab Pertanyakan Kinerja DPR

1. Mewujudkan tata kelola pemerintahan yang melayani, melindungi, bersih, bebas korupsi, kolusi, nepotisme, transparan, akuntabel, profesional, dan demokratis.

2. Peningkatan pelayanan kehidupan beragama, kepercayaan, pemahaman, dan pengamalan agama, serta kerukunan hidup antarumat beragama dan budaya dalam bingkai kebangsaan bhineka tunggal ika.

3. Terpenuhinya kebutuhan sandang, pangan, dan papan dalam jumlah kualitas yang memadai dan merata.

Baca Juga: dr Tirta Kesal Ke satgas Covid-19 Acara Habib Rizieq Didukung, Tagar Indonesia Terserah Trending

4. Meningkatkan kualitas hidup masyarakat yang layak sebagai upaya penanggulangan kemiskinan melalui peningkatan sumber daya sehingga mampu berdikari.

5. Peningkatan pelayanan pendidikan, kesehatan, dan pertumbuhan ekonomi.

6. Peningkatan pelaksanaan pembangunan di segala bidang sehingga terpenuhinya kebutuhan masyarakat secara adil dan merata.

Baca Juga: Pengamat : UU Ciptaker Ciptakan Pasar Tenaga Kerja Fleksibel Dan Kesempatan Kerja Luas

7. Mewujudkan Indramayu sebagai daerah yang unggul dan memiliki daya saing melalui kemandirian ekonomi berbasis sumber daya alam dan pengembangan industri pertanian, perikanan, dan migas.

 

Mari bersama-sama menjadi pemilih yang cerdas.**

Editor: Nur Umar

Sumber: indramayu.pikiran-rakyat.com

Tags

Terkini

Terpopuler