Seorang Dokter Tidak Percaya Covid-19: Buang Testpack dan USG Untuk Kehamilan Dihilangkan

- 12 Juli 2021, 13:55 WIB
Seorang dokter kandungan bernama Rizal Fitni yang tidak percaya Covid-19
Seorang dokter kandungan bernama Rizal Fitni yang tidak percaya Covid-19 /Instagram @rizalfitni.spog/

UTARA TIMES - Jagat dunia media sosial dihebohkan dengan pernyataan salah seorang dokter yang tidak percaya dengan adanya Covid-19.

Di situasi yang semakin genting ini, masyarakat berbondong-bondong mematuhi aturan pemerintah untuk tetap menahan kesehatan salah satunya dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Namun, ada salah seorang dokter yang tidak percaya adanya Covid-19, bahkan dokter tersebut mengatakan untuk membuang masker dan membakarnya.

Baca Juga: Masyarakat Sudah Resah dengan Pandemi Covid-19, Jokowi: Pandemi Ini Belum Berakhir

"Buang masker, kumpulin tuh bakar semua, terus yang kedua kumpulkan alat-alat setan itu bakar maka pandemi besok akan berakhir," kata Dr. Louis Owien.

Mendengar perkataan dokter tersebut, sepatutnya untuk tidak  mengatakan hal ini disituasi pandemi yang semakin hari semakin meningkat, terlebih beliau adalah seorang dokter.

Mendengar kabar demikian, Rizal Fitni, seorang dokter kandungan angkat bicara dan langsung menanggapi tanggapan dokter tersebut melalui akun instagram pribadinya @rizalfitni.spog.

Baca Juga: Kritik Vaksin Berbayar Sujiwo Tedjo Sebut Makin Menumpuknya Ketidakadilan, Fadli Zon: Harusnya dibatalkan!

"Coba mulai besok, testpack untuk kehamilan dihilangkan, USG dihilangkan, otomatis tidak akan ada lagi orang hamil di dunia ini, masuk akal ndak?" tegas Rizal Fitni.

Halaman:

Editor: Rosma Nur Riana

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah