Perosotan Kenpark Surabaya Ambrol, Bagaimana Kronologinya, Adakah Korban, Begini Kondisi Terkininya

7 Mei 2022, 21:05 WIB
Perosotan Kenpark Surabaya Ambrol, Bagaimana Kronologinya, Adakah Korban, Dan Bagaimana Kondisi Terkini? Simak Informasi Lengkap Berikut /Antara/

UTARA TIMES - Kabar tidak mengenakan datang dari wahana perosotan Kenpark Surabaya yang ambrol.

Kejadian tidak terduga yaitu perosotan Kenpark Surabaya ambrol ini terjadi pada hari ini Sabtu 7 Mei 2022 pukul 13.00 Wib.

Informasi mengenai perosotan Kenpark Surabaya ambrol, bagaimana kronologinya, adakah korban, dan bagaimana kondisi terkini bisa disimak berikut ini.

Baca Juga: Nonton KKN di Desa Penari Full Movie Bukan LK21 atau IndoXXI, Berikut Link Download Tiket Lengkap

Saat libur sejatinya bagi sebagian orang memanfaatkannya dengan berwisata. Namun siapa sangka wisata yang menjadi tempat melepas penat justru tertimpa musibah. Seperti prosotan Kenpark Surabaya yang ambrol.

Dikutip Utara Times dari Berita DIY, inilah kronologi ambrolnya wahana perosotan Kenpark Surabaya.

Ambrolnya perosotan di wisata tersebut diketahui berlangsung cukup cepat dan mengejutkan baik bagi yang menaiki wahana maupun pengunjung lainnya.

Baca Juga: Kalender Jawa Hari ini, Minggu 8 Mei 2022 Lengkap Penjelasan Weton Minggu Wage, Watak, Karir dan Jodoh

Tragedi dari wista yang terletak di Jalan Raya Pantai Lama ini tentunya menyebabkan munculnya sejumlah korban yang mengalami luka-luka.

Kemudian setelah beberapa saat pengunjung dan pihak terkait kemudian dilaporkan memberikan pertolongan kepada beberapa korban perosotan yang ambrol.

Diketahui bahwa wahana perosotan tersebut menarik banyak pengguna untuk menjajalnya salah satu destinasi wisata itu. Perosotan ini memiliki ukuran yang cukup panjang, atau terhitung kurang lebih 8 meter.

Baca Juga: Liga Inggris: Prediksi Brighton vs Man Utd, Head to Head, Jadwal Tanding pada 7 Mei 2022

Akibat peristiwa tersebut, pengunjung luka-luka yang menjadi korban perosotan ambrol sedang mendapatkan perawatan di rumah sakit.

Adapun data dari jumlah korban yang mengalami luka-luka dari insiden ambrolnya perosotan yaitu mencapai 16 orang dan dalam perawatan di rumah sakit Surabaya.

Namun hingga saat ini belum adanya konfirmasi mengenai apa saja yang dialami setiap korban luka-luka akibat ambrolnya perosotan tersebut.

Baca Juga: Ternyata Begini Tulisan Jazakumullah Khairan Katsiran Arab, Latin dan Artinya yang Benar

Adapun terkait kondisi terkini dari perosotan tersebut melalui postingan yang beredar di media sosial, wahana tersebut diberi garis polisi tanda sedang dilakukan penyidikan dan untuk sementara tidak dapat digunakan.

Demikianlah informasi mengenai perosotan Kenpark Surabaya ambrol, kronologi kejadian hingga pengunjung yang menjadi korban dari insiden tersebut.***

Editor: Nur Umar

Sumber: Berita DIY

Tags

Terkini

Terpopuler