Prediksi Ajax vs Napoli di Liga Champions: Head to Head dan Susunan Pemain

4 Oktober 2022, 11:00 WIB
Ajax vs Napoli /Vidio/Tangkap layar situs resmi 'Vidio'

UTARA TIMES – Berikut informasi prediksi Ajax vs Napoli di Liga Champions pekan ini, lengkap dengan head to head dan susunan pemain.

Prediksi Ajax vs Napoli di Liga Champions, akan bertemu di laga ketiga grup A.

Prediksi Ajax vs Napoli di Liga Champions akan menjadi pertemuan pertama kedua tim di era modern.

Ajax vs Napoli dijadwalkan akan bertanding di Liga Champions pada Rabu, 5 Oktober 2022 pukul. 02.00 WIB di Amsterdam Arena.

Ajax harus berhati-hati  saat menjamu Napoli, pasalny Napoli saat ini tengah dalam performa yang luar biasa.

Napoli saat ini selain menjadi pemuncak klasemen grup A Liga Champions, juga menjadi pemuncak klasemen Serie A.

Sementara tuan rumah, saat ini tengah dalam performa yang kurang konsisten, dan menempati klasemen ke dua di Eradivisie.

Head to head Ajax vs Napoli di Liga Champions

Baca Juga: Chelsea vs AC Milan Liga Champions Disiarkan Dimana, Jam Berapa? Simak Jadwal dan Live Streaming

Ajax dan Napoli berada pada pijakan yang sama dalam hal rekor head to head resmi dan masing-masing telah memenangkan satu pertandingan dari total dua pertandingan yang dimainkan antara kedua tim.

Pertemuan sebelumnya antara kedua tim terjadi pada tahun 1970 dan berakhir dengan kemenangan kandang 4-0 yang nyaman untuk Ajax.

Napoli belum pernah memenangkan pertandingan tandang di kompetisi Eropa di Belanda dan akan berusaha menciptakan sejarah minggu ini.

Ajax tidak pernah menang dalam 11 pertandingan Eropa terakhir mereka melawan lawan Italia di kandang, dengan kemenangan sebelumnya seperti itu melawan AS Roma pada 2002.

Prediksi susunan pemain

Ajax: Pasveer; Rencsh, Timber, Bassey, Blind; Berghuis, Alvarez, Taylor; Tadic, Kudus, Bergwijn.

Napoli: Meret; Di Lorenzo, Rrahmani, Kim, Rui; Zambo Anguissa, Lobotka; Kvaratskhelia, Zielinski, Politano; Simeone.

Demikian prediksi Ajax vs Napoli di Liga Champions, yang akan berlangsung pada Rabu, 6 Oktober 2022.***

 

Editor: Dwi Maratus Sholihah

Tags

Terkini

Terpopuler