Jelang Super Big Match Liverpool vs Tottenham Hotspur Nanti Malam: Ini Kata Jose Mourinho

- 16 Desember 2020, 16:14 WIB
Jose Mourinho.
Jose Mourinho. /Twitter/Tottenham Hotspur/@SpursOfficial

UTARA TIMES - (16/12) Bos Tottenham, Jose Mourinho, tak memedulikan kekhawatiran Jurgen Klopp atas masalah badai cedera Liverpool. Justru itu akan dimaanfaatkan Mou dalam laga penentuan untuk mengamankan puncak klasemen pada malam nanti di Stadion Anfield.

Klopp sudah sering memainkan pemain-pemain keduanya di Liga Inggris karena ia mengklaim masalah kebugaran melanda timnya di tengah padatnya jadwal pertandingan.

Namun, Mourinho mengatakan badai cedera yang diderita Liverpool tidak juga berarti starting line-up yang diturunkan mereka jelang pertemuan kedua tim teratas Liga Inggris itu lemah. Di luar itu, memang jangkar andalan The Reds, Virgil van Dijk, harus berupaya keras bila masih ingin bermain di musim ini karena cedera tulang lutut sejak Oktober lalu tampaknya merupakan permasalahan serius.

Baca Juga: Spoiler Episode 3 Drama 'True Beauty' yang Akan Tayang Malam Ini

Baca Juga: Hasil Liga Inggris Tadi Malam: Wolves vs Chelsea 2-1, The Blues Gagal Ke Puncak

Saat ditanya pada konferensi pers Tottenham mengenai apa yang diharapkan dari LiverpoolMourinho mengatakan bahwa cedera adalah hal yang wajar. Selain itu, masih banyak pemain potensial yang bisa dimainkan selagi menunggu bugarnya pemain-pemain yang cedera itu.

"Yah, saya pikir Alisson tidak cedera. [Trent] Alexander-Arnold tidak cedera. [Joel] Matip, saya yakin dia akan bermain, Fabinho tidak cedera, [Andy] Robertson tidak cedera, [Jordan] Henderson tidak cedera, [Georginio] Wijnaldum tidak cedera, [Mohamed] Salah tidak cedera, [Roberto] Firmino tidak cedera, [Sadio] Mane tidak cedera,” ungkap Mou seperti dikutip dari ESPN.

Baca Juga: Berhenti Tayang Di TV, ILC tvOne Akan Tayang Di Platform Digital

“Van Dijk cedera dan ia tentu saja pemain yang sangat bagus, tetapi berikan saya daftar cedera Liverpool dan bandingkan daftar itu dengan tim terbaik Liverpool,” lanjut mantan pelatih Manchester United itu.

Halaman:

Editor: Abdul Hapid Badrudin

Sumber: ESPN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x