Prediksi RANS Nusantara vs Bali United di BRI Liga 1: Ancaman Magenta Force di Zona Degradasi

- 25 Januari 2023, 13:40 WIB
Prediksi RANS Nusantara vs Bali United di BRI Liga 1: Ancaman Magenta Force di Zona Degradasi
Prediksi RANS Nusantara vs Bali United di BRI Liga 1: Ancaman Magenta Force di Zona Degradasi /Aulia Nasri /Tangkap layar video.

UTARA TIMESRans Nusantara vs Bali United akan kembali bertemu di BRI Liga 1 pada Rabu 25 Januari 2023 pukul 18.30 WIB.

Kali ini, Rans Nusantara akan menjamu Bali United di stadion Pakansari, Bogor dalam laga lanjutan BRI Liga 1.

Laga Rans Nusantara vs Bali United dapat disaksikan melalui siaran langsung Indosiar atau melalui live streaming vidio dengan link nonton tersedia di sini.

Berita Tim

Baca Juga: Viral di Tiktok Anak Bayi dikasih Minum Kopi Sachet, Ini Bahayanya! 

Bali United kini berada di lini tengah sepuluh besar, dengan raihan 34 poin, Serdadu Tridadu berada di posisi kelima. Sementara RANS Nusantara berada di zona degradasi dengan 16 poin.

Bali United baru saja mengalami pertandingan yang kurang menguntungkan berturut-turut. Yaitu takluk atas Persija dengan skor 2-3 dan terbaru bermain imbang atas PSM Makassar (2-2).

Sementara RANS Nusantara mengaku kalah atas PSS Sleman (0-2) di laga terakhir mereka.

Tentunya laga kali akan menjadi ajang pembuktian Bali United untuk bisa hengkang dari posisi lima besar menuju tiga teratas.

Baca Juga: Begini Strategi Solo dalam Menggaet Wisatawan yang Bikin Jogja Tepuk Jidat!

Di sisi lain, bermain di laga kandang tentunya menjadi kesempatan bagi pasukan Rahmad Darmawan untuk dapat membuktikan timnya bisa keluar dari zona degradasi.

Head to Head

Sejarah mencatat, pertemuan RANS Nusantara dengan Bali United baru dilakukan satu kali, yaitu di tahun 2022 pada 4 Agustus lalu di kompetisi yang sama.

Pada pertemuan itu, Bali United unggul 3-2 atas RANS Nusantara.

Baca Juga: Selamat! Ramalan 5 Weton yang Bakal Kaya Mendadak dan Hidup Penuh Kemewahan Sepanjang Tahun di 2023

Prediksi Susunan Pemain

RANS Nusantara(4-3-1-2): H Syah; E Febriansyah, Willian Correia, A Satria, A Setiawan; F Pasamba, M Konate, M Maruoka; A Tuasalamony; S Bagaskara, Wander Luiz.

Pelatih: Rahmad Darmawan.

Bali United (4-2-3-1): Nadeo Argawinata; R Fajrin, H Abdillah, Wellington Carvalho, N Setiawan; S Sute, Brwa Nouri; P Mbarga, Eber Bessa, I Jaya; I Spasojevic.

Pelatih: Stefano Cugurra Teco.

Baca Juga: Prediksi Skor Feyenoord vs NEC Nijmegen di Eredivisie: Ada Head to Head, Berita Tim, dan Susunan Pemain

Prediksi Skor

Melihat statistik pertemuan keduanya serta, prediksi skor untuk Rans Nusantara vs Bali United adalah kemenangan tipis bagi tim tamu dengan skor 1-2.

Laga Rans Nusantara vs Bali United dapat disaksikan melalui link nonton live streaming disini.***

Editor: Nur Umar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x