Harga Rp3 Jutaan, Performa Samsung A24 Setara dengan Chipset Snapdragon 765G!

- 2 Agustus 2023, 08:00 WIB
Harga Rp3 Jutaan, Performa Samsung A24 Setara Dengan Chipset Snapdragon 765G!
Harga Rp3 Jutaan, Performa Samsung A24 Setara Dengan Chipset Snapdragon 765G! /Mantra Sukabumi /Tangkap Layar YouTube IMTEKNO

UTARA TIMES – Samsung A24 merupakan ponsel yang dibandrol Rp3 jutaan, dengan performa yang mampu menyaingi chipset Snapdragon 765G.

Dengan harga yang tak terlalu mahal, Samsung A24 mempunyai spesifikasi yang cocok untuk bermain game.

Game kelas berat mampu dilibas Samsung A24 karena mempunyai beragam spesifikasi unggulan. Selain itu, ponsel Samsung A24 juga lancar diajak multitasking.

Hadirnya kapasitas baterai yang besar dan fitur fast charging, membuat Samsung A24 semakin layak untuk dibeli di tahun 2023.

 

Baca Juga: 10 Ucapan Selamat Hari Raya Galungan 2023 Penuh Doa dan Harapan

Untuk melihat lebih detail beragam fitur dan spesifikasi yang ditawarkan Samsung A24, berikut ulasan lengkapnya.

1. Kamera

Samsung A24 menggunakan triple kamera dengan kekuatan 50 MP untuk kamera utama, 5 MP ultrawide dan 2 MP untuk makro.

 

Pada bagian depan, terdapat kamera selfie 13 MP untuk keperluan video call atau swafoto.

2. Layar

Baca Juga: Piala Dunia Wanita FIFA 2023 Afrika Selatan vs Italia Lengkap dengan Head to Head

Samsung A24 mempunyai layar seluas 6,5 inci. Kualitas gambar yang ditampilkan cukup memanjakan mata, karena sudah memakai tipe layar Super AMOLED.

Dengan refresh rate yang mencapai 90Hz, perpindahan animasi ketika membuka aplikasi atau scroll sosmed menjadi semakin mulus.

 

3. Chipset

Sektor dapur pacu Samsung A24 ditopang oleh chipset dari MediaTek yakni Helio G99. Chipset ini disebut sebut setara dengan Qualcomm Snapdragon 765G.

Baca Juga: Prediksi Skor Haiti vs Denmark di Piala Dunia Wanita FIFA 2023

Chipset MediaTek Helio G99 sudah mendukung jaringan 5G, sehingga konektifitas akan terasa lebih cepat dan lancar.

4. Memori

Kapasitas memori yang disediakan, terdiri dari RAM 8GB yang bisa ditambah menjadi 16GB dengan fitur extended RAM.

 

Selain itu, penyimpanan internalnya mencapai 128GB yang mampu menampung banyak file dan aplikasi.

5. Baterai

Baca Juga: Head to Head Argentina vs Swedia di Piala Dunia Wanita FIFA 2023 Lengkap

Kapasitas baterai Samsung A24 yakni 5000mAh dan diklaim mampu bertahan seharian ketika digunakan.

Untuk menunjang penggunaan, ponsel ini juga menyediakan fast charging 25W.

6. Harga

Harga terbaru yang tersedia untuk unit Samsung Galaxy A24 yakni Rp3,4 jutaan untuk penyimpanan 8GB/128GB.

Itulah ulasan spesifikasi dan harga Samsung A24 yang mempunyai performa chipset setara dengan Snapdragon.***

Editor: Anas Bukhori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah