Fakta Menarik One Piece: Konspirasi Klan Kurozumi Kudeta Klan Kozuki

- 4 April 2021, 05:55 WIB
Serial One Piece episode
Serial One Piece episode /twitter.com/@SoulstormOP

UTARA TIMES – Konspirasi Klan Kurozumi untuk melakukan kudeta kepada Klan Kozuki dimulai dari zaman kakeknya Kurozumi Orochi. Saat itu klan Kurozumi melakukan penghinatan.

Diceritakan pada awal chapter One Piece 965 mengisahkan Kozuki Sukiyaki yang sakit parah.

Kozuki Sukiyaki berniat mundur dari jabatan Shogun Wano, tapi Kozuki Oden tidak ada di Negeri Wano sehingga kepemimpinan Shogun dilimpahkan ke Orochi.

Baca Juga: Tuntaskan Kemiskinan, Berikut Alasan Gus AMI Pentingnya Strategi Pertanian di Indonesia

Kelima Daimyo yang waktu itu hadir mendengarkan wasiat terakhir Kozuki Sukiyaki terkejut, mereka tidak percaya jika Kozuki Sukiyaki melimpahkan kepemimpinan Shogun kepada Orochi.

Ditambah lagi Orochi memperkenalkan dirinya dengan nama Kurozumi Orochi. Kozuki Sukiyaki mengatakan jika Orochi sudah dianggap adik oleh Kozuki Oden.

Kelima Daimyo tidak percaya jika Kozuki Oden menjadikan Kurozumi Orochi sebagai adik.

Baca Juga: Kunjungi Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di Desa Tileng, Sandiaga Uno: Saya Ingin Menebar Harapan dan Semangat

Semua Daimyo tahu kalau Klan Kurozumi adalah klan penghinanat. Daimyo berfikir bahwa ini adalah bentuk konspirasi Klan Kurozumi untuk menyingkirkna Klan Kozuki dan melakukan kudeta kepemimpinan Shogun.

Daimyo tidak bisa menolak permintaan Kozuki Sukiyaki karena penerus Kozuki tidak berada di Negeri Wano, Kozuki Oden sedang berpetualang dengan Gol D. Roger mengarungi lautan dan mencoba memecahkan Poneglyph yang tersebar di dunia.

Klan Kurozumi dikatakan sebagai penghinat bukan tanpa alasan. Penghinatan Klan Kurozumi dimulai dari kakek Orochi.

Baca Juga: Demi Menghasilkan Beras Berkualitas, Menteri Pertanian: Tak Ada Kata Libur untuk Pertanian

Mulanya Klan Kozuki tidak memiliki penerus untuk melanjutkan kepemimpinan Shogun. Kelima Daimyo setia yang melayani Klan Kozuki waktu itu meras gelisah karena Kozuki tidak memiliki penerus, mereka adalah Klan Shimotsuki, Klan Kurozumi, Klan Uzuki, Klan Amatsuki dan Klan Fugetsu.

Klan Kurozumi kemudian mempersiapkan strategi untuk menyingkirkan semua Daimyo. Klan Kurozumi berharap dengan matinya semua Daimyo, maka Klan Kurozumi memiliki kesempatan untuk mendapatkan kepemimpinan Shogun di Negeri Wano.

Klan Kurozumi membunuh seluruh Daimyo dengan racun. Klan Kurozumi meracuni para Daimyo satu persatu agar kematian mereka tidak mencurigakan. Saat seluruh Daimyo mati, Klan Kurozumi merasa kemanangan mereka semakin dekat.

Baca Juga: Muktamar Ke-20 Mathlaul Anwar, KH Maruf Amin: Mengajarkan Islam yang Ramah, Bukan Islam yang Marah

Tapi disaat krisis tersebut, lahirlah seorang anak laki-laki dari klan Kozuki yakni Kozuki Sukiyaki. Klan Kurozumi gagal merebut kepemimpinan Shogun karena adanya Klan Kozuki memiliki penerus.

Klan Kurozumi akhirnya dianggap sebagai penghianat. Semua anggota keluarga Klan Kozuki dibunuh. Warga Negeri Wano melakukan genosida kepada Klan Kurozumi, tidak boleh ada turunan Kurozumi yang hidup.

Bahkan Orochi waktu itu masih kecil, dia harus berlari menyelamatkan diri agar tidak diperlakukanya semena-mena. Orochi dikejar dan dianiaya bahkan akan dibunuh oleh seluruh warga Negeri Wano.

Baca Juga: Berikut Daftar 29 Kendaraan Semua Varian yang Mendapat Insentif PPnBM dari Pemerintah

Orochi sempat menyelamatkan diri dengan bersembunyi di sebuah gubug di tenagh hutan. Di dalam gubug ternyata sudah ada dua orang yang tinggal disana, mereka adalah Kurozumi Higurashi dan Kurozumi Semimaru.

Mereka berdua mencoba mendoktrin Orochi untuk merebut kembali kepemimpinan Shogun yang mestinya dimiliki Klan Kurozumi. Mulai dari situlah Orochi melakukan penghinatan, Orochi melakukan kudeta terhadap Klan Kozuki.

Kozuki Oden yang mengetahui kepemimpinan Shogun diambil Orcohi murka dan akan merebut kembali posisi kepemimpinan Shogun yang seharunsya dimilikinya. Tapi Orochi telah bekerja sama dengan salah satu Yonkou yaitu Kaido.

Baca Juga: Resmi Menikah Hari Ini! Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Akan Bulan Madu di Dubai

Kozuki Oden kalah dalam perebutan kekuasaan melawan Klan Kurozumi. Kozuki Oden mati direbus hidup-hidup oleh Orochi dan disaksikan seluruh warga Wano.

Sebelum kematiannya, Kozuki Oden mengirim penerusnya Kozuki Momonosuke untuk diselamatkan dan diharapkan Kozuki Momonosuke akan dapat merebut kepemimpinan Shogun Wano dari Kurozumi Orochi.

Penghinanatan Klan Kurozumi tidak berhenti di Orochi. Ternyata dalam anggota Sarung Pedang merah yang merupakan kaki tangan Kozuki Oden telah disusupi mata-mata dan dia melakukan penghiantan.

Baca Juga: Sinopsis Film Silence Spesial Malam Ini di Bioskop Trans TV Pukul 23:30 WIB

Penghianat itu adalah Kanjuro, nama lengkap Kanjuro adalah Kurozumi Kanjuro. Kanjuro melakukan penghiantan atas perintah Orochi. Kanjuro juga berhasil menangkap Momonosuke dan menyerahkannya kepada Kaido untuk dibunuh. Untungnya Momonosuke dapat diselamatkan oleh anggota Sarung Pedang Merah dan aliansi Bajak Laut Topi Jerami dengan Bajak Laut Hati.

Kudeta perebutan kepemimpinan Shogun masih berlanjut sampai sekarang di Negeri Wano.***

Editor: Nur Umar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah