Sejarah Lengkap Hari Keluarga Nasional (HARGANAS 2021) yang Selalu Diperingati Setiap 29 Juni

- 29 Juni 2021, 08:40 WIB
Ilustrasi keluarga/sejarah hari keluarga nasional yang diperingati 29 juni
Ilustrasi keluarga/sejarah hari keluarga nasional yang diperingati 29 juni /Tima Miroshnichenko/PEXELS./Tima Miroshnichenko

UTARA TIMES - Tepat pada hari ini, setiap tanggal 29 Juni diperingati sebagai Hari Keluarga Nasional (Harganas 2021). 

Di beberapa negara lain juga memperingati Hari Keluarga di Amerika Serikat, misalnya menyebut dengan istilah Family Day yang pertama kali diperingati pada hari minggu pertama bulan Agustus 1978.

Sementara Australia mendeklarasikan Hari Keluarga pada Selasa di minggu pertama bulan November 2007, saat pelaksanaan Melbourne Cup. Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) menetapkan 15 Mei sebagai Hari Keluarga Internasional pada tahun 1994.

Baca Juga: Intip Sejarah Kebangkitan Nasionalisme di Hari Lahir Pancasila 2021 Jilid 1

Harganas 2021 sendiri sebagaimana dikutip dari Badan Kependudukan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) diperingati dengan tujuan untuk menumbuhkan rasa kebersamaan.

Maka ada yang mendefinisikan bahwa Hari Keluarga tidak hanya untuk keluarga akan tetapi hari yang dirayakan untuk berbagai komunitas termasuk bisnis dan kelompok masyarakat tertentu.

Sejarah awal Harganas dapat dilacak dari masa pasca kemerdekaan pada tahun 1945, Setelah memproklamasikan kemerdekaan bangsa Indonesia kembali dihadapkan pada revolusi fisik karena kembalinya Belanda.

Baca Juga: Swiss Akhirnya Catat Rekor Baru di Euro 2020, Setelah Penantian Panjang 67 Tahun

Pada 22 Juni 1949, Belanda menyerahkan kedaulatan bangsa Indonesia secara utuh, Seminggu kemudian tepatnya 29 Juni 1949 para pejuang kembali kepada keluarganya, Momentum inilah yang melandasi lahirnya Hari Keluarga Nasional (Harganas 2021).

Pada saat itu, pengetahuan keluarga tentang usia menikah amat rendah disamping keinginan kuat untuk mengganti keluarganya yang gugur dalam peperangan.

Kondisi ini mengakibatkan perkawinan dini sangat tinggi. Namun pernikahan dini tersebut sangat berpengaruh terhadap tingginya angka kematian ibu dan bayi ketika itu, Hal inilah yang memunculkan gagasan akan keluarga berencana.

Akhirnya, Sejarah mencatat bahwa pada tanggal 29 Juni 1970 merupakan puncak kristalisasi gagasan keluarga berencana untuk diperkuat melalui pembentukan suatu program, Sehingga tanggal tersebut dikenal dengan tanggal dimulainya Gerakan Keluarga Berencana (KB) Nasional.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 29 Juni 2021 Full Episode, Akhirnya! Rahasia Anting Elsa Terbongkar   

Haryono Suyono adalah penggagas Hari Keluarga Berencana Nasional Kepada Presiden Soeharto, Haryono menyampaikan tiga pokok pikiran yaitu :

1) Tetap menghargai dan perlunya keluarga bagi kesejahteraan bangsa

2) Mewarisi semangat kepahlwanan dan perjuangan bangsa

3) Membangun keluarga menjadi keluarga yang bekerja keras dan mampu berbenah diri menuju keluarga sejahtera.

Selama kurun waktu dua puluh tahun setelah banyak keberhasilan program KB termasuk menjadi tempat pembelajaran bagi negara-negara lain. Program Kependudukan dan KB berhasil meraih penghargaan UN Population Award.

Harganas 2021 mendapat legalitas pada 15 September 2014 melalui keputusan Presiden RI nomor 39 tahun 2014,tanggal 29 Juni ditetapkan sebagai Hari Keluarga Nasional dan bukan hari libur.***

Editor: Anas Bukhori

Sumber: BKKBN


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah