Harga Kebutuhan Pokok Wilayah Jakarta Pusat Naik di Bulan Januari 2023, dari Bawang Hingga Cabai

6 Januari 2023, 14:50 WIB
Ilustrasi bahan pokok. Harga Kebutuhan Pokok Wilayah Jakarta Pusat Naik di Bulan Januari 2023, dari Bawang Hingga Cabai /Pixabay/EmAji/

UTARA TIMES Sejumlah kebutuhan pokok mengalami kenaikan di wilayah Jakarta pusat pada bulan Januari 2023, mulai dari harga cabai hingga bawang meroket.

Kenaikan harga jual sejumlah kebutuhan pokok seperti cabai dan bawang terasa di salah satu pasar tradisional Jakarta Pusat.

Para pedagang di pasar tradisional Jakarta Pusat mengungkap jika harga cabai mengalami kenaikan hingga dua kali lipat.

Begitu pula dengan harga bawang merah, bawang putih, dan komoditas pangan lain yang terus naik hingga dua kali lipat.

Baca Juga: Link Siaran Langsung Proliga 2023 Hari Ini Nonton Tim Putri Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Pertamina Fastro

Kenaikan harga jual sejumlah kebutuhan pangan yang adai di Jakarta Pusat ini juga diungkapkan oleh salah satu pedagang bernama Eddi di Pasar Rawa Sari.

Menurut informasi yang dilansir Utara Times dari pikiran-rakyat.com, Edi menjelaskan jika dari sekian barang yang naik, terdapat satu jenis bahan pokok yang alami kenaikan lebih besar.

Bara tersebut tidak lain adalah cabai rawit, terutama pada cabai rawit merah yang harganya kian melonjak hingga 80 persen.

Baca Juga: Raffi Ahmad Berencana akan Pindahkan Home Base Rans Nusantara FC, dari Cilegon ke Kota Padang

Awalnya harga cabai rawit berada di kisaran harga 50.000 rupiah kini naik hingga 90.000 rupiah per kilogramnya.

Jenis cabai lainnya juga ikut naik seperti cabai merah dan cabai rawit hijau hingga capai angka 71 persen.

Yang semula cabai merah dijual dengan harga 35.000 rupiah per kilogram kini naik hingga 60.000 rupiah per kilogramnya.

Selain jenis cabai, sejumlah kebutuhan pangan lain juga tur mengalami kenaikan seperti bawang putih, bawang merah, dan kentang.

Baca Juga: Link Nonton Anupama Hari Ini Jumat 6 Januari 2023 Sinopsis: Vanraj Menikahi Kavya

Hal ini dikatakan oleh Edi jika harga kentang yang semula 15.000 rupiah kini naik menjadi 20.000 rupiah per kilogramnya.

Sedangkan harga bawang merah yang semula 30.000 rupiah kini melonjak hingga 60.000 rupiah perkilogramnya.

Dan harga bawang putih yang awalnya 35.000 rupiah per kilogramnya kini menanjak sampai 40.000 rupiah.

Kalo cabai rawit hijau naik dua kali lipat dari Rp40.000 menjadi Rp.80.000, serupa juga dengan harga bawang merah naik dari Rp30.000 kini jadi Rp60.000, bawang [putih Rp35.000 jadi Rp40.000, kentang Rp15.000 jadi Rp20.000 per kilo,” kata Edi dikutip dari Pikiran Rakyat pada 6 Januari 2023.

Itulah beberapa informasi seputar harga keutuhan pokok yang naik pada bulan Januari 2023 di wilayah Jakarta Pusat.***

Editor: Nur Umar

Tags

Terkini

Terpopuler