Rekomendasi Cara Hidup Sehat Bagi Para Insomnia

- 13 Januari 2021, 08:57 WIB
Ilustrasi Insomnia.
Ilustrasi Insomnia. /PIXABAY/StockSnap

UTARA TIMES - Insomnia adalah gangguan tidur yang menyebabkan anda sulit untuk tidur, Insomnia tiap orang memiliki perbedaan, ada yang sulit tidur adapula yang sulit untuk tidur nyenyak.

Insomnia dapat berpengaruh dalam kehidupan sehari hari, misalkan mood atau perasaan yang cepat berubah. Jika terus di biarkan dan tidak ditangani dengan tepat. Insomia dapat berpengaruh terhadap kesehatan mental.

Fator penyebab insomnia bisa bermacam-macam, mulai dari akibat gaya hidup, masalah kenyamanan ruang kamar, hingga adanya gangguan psikologi, masalah kesehatan fisik, dan efek samping obat – obatan.

Baca Juga: Simak! Beberapa Fakta Menarik Usai Pertandingan Burnley vs Manchester United Tadi Malam

Pengidap Insomnia sangat penting untuk mengetahui penyebab dari insomnia, sehingga gangguan tidur ini bisa mudah diatasi.

Berikut berbagai cara sederhana yang bisa dilakukan untuk mengatasi insomina;

Gaya Hidup Sehat
Gaya hidup menjadi salah satu faktor pemicu insomia. Kebiasaan merokok, mengkonsumsi makanan tidak sehat, mengkonsumsi kafein berlebihan bisa meningkatkan ganguan tidur menyerang. Untuk mengatasinya coba terapkan gaya hidup sehat dengan mengkonsumsi makan yang mengandung nutrisi dan berhenti merokok.

Baca Juga: Ada Rp 6 Juta dari BLT PKH untuk Ibu Hamil dan Balita, Cek Syarat Ketentuannya disini

Berolahraga
Mengatasi insomnia juga bisa dilakukan dengan rutin melakukan aktivitas fisik alias berolahraga. Berolahraga bisa membantu mengatur suasana hati, memberi energi lebih pada tubuh, menurunkan berat badan, serta membuat tidur lebih berkualitas.

Mengkonsumsi susu hangat pada malam hari
Susu memiliki kandungan kalsium yang membantu otak memproduksi hormon melatonin, sehingga masalah insomnia bisa dihindari. Sebaiknya minum susu hangat sebelum tidur atau menjelang tidur dapat mengatasi kesulitan tidur.

Mengatur Jadwal Tidur
Mengatur jadwal tidur bisa memudahkan tubuh beristirahat, sehingga terhindar dari insomnia. Waktu tidur yang sering berubah ubah dapat mengganggu rytme sirkadian yang berfungsi mengatur metabolisme tubuh yang mempengaruhi siklus tidur dan bangun pagi anda.

Baca Juga: PCNU Amerika Serikat Komentari Kasus Harun Yahya, Gus Sahal; Padahal Sainsnya Sebatas 'Cocoklogi'

Suasana kamar yang nyaman
Suasana kamar yang nyaman bisa membuat tidur nyenyak, untuk hal ini disarankan agar mengubah pengaturan kamar atau ganti lampu tidur menjadi lebih redup.

Mengkonsumsi makanan sehat
Mengkonsumsi makanan yang sehat dapat mempengaruhi kualitas tidur anda menjadi lebih baik, berikut makanan yang disarankan untuk dikonsumsi antara lain, pisang, oatmeal, relaxing tea, kacang kacangan, dan salad.

Sebenarnya, waktu yang dibutuhkan untuk tidur bisa berbeda-beda pada setiap orang, tergantung usia, gaya hidup, serta faktor lingkungan. Namun secara umum, orang dewasa membutuhkan tidur malam setidaknya 7-8 jam dalam satu hari.***

Editor: Anas Bukhori

Sumber: Halodoc


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah