Renungan Harian Katolik Minggu 16 Oktober 2022, Beriman dalam Ketidakpastian Hidup

- 15 Oktober 2022, 13:00 WIB
Renungan Harian Katolik Minggu 16 Oktober 2022, Beriman dalam Ketidakpastian Hidup
Renungan Harian Katolik Minggu 16 Oktober 2022, Beriman dalam Ketidakpastian Hidup /Pixabay/

UTARA TIMES - Renungan Harian Katolik Minggu 16 Oktober 2022 kali ini berjudul beriman dalam ketidakpastian hidup.

Nah, Renungan Harian Katolik Minggu 16 Oktober 2022 ini ditulis oleh Frater Rori Prima Simbolon, O.Carm.

Jadi, Renungan Harian Katolik Minggu 16 Oktober 2022 lebih banyak mengulas perihal beriman dalam ketidakpastian hidup.

Untuk itu dalam Renungan Harian Katolik Minggu 16 Oktober 2022 umat diingatkan kembali agar tetap beriman dalam ketidakpastian hidup.

Baca Juga: Menuju Hari Santri 2022, BNPT: Santri Harus Bentengi Masyarakat dari Radikalisme Terorisme

Beginilah Renungan Harian Katolik Minggu 16 Oktober 2022.

Saudara-saudari, hidup manusia dipenuhi oleh ketidakpastian. Ketidakpastian merupakan bagian dari hidup manusia.

Kenyamanan dapat seketika berubah menjadi kegelisahan, kebahagiaan menjadi kesedihan, suka menjadi duka.

Baca Juga: Himbauan Tes Urin oleh Komisi III DPR RI Merespon Oknum Polisi yang Terjerat Penggunaan Narkoba

Ketidakpastian ini dapat dilihat jelas dalam kehidupan sehari-hari. Misalnya, suatu ketika saya dikejutkan oleh berita bahwa teman saya meninggal dalam kecelakaan motor.

Padahal sehari sebelumnya saya menyaksikan videonya sedang live bernyanyi di facebook.

Pengalaman lainnya adalah ketika saya mendengar seorang teman yang pada suatu hari mengalami kecelakaan parah.

Baca Juga: Irjen Teddy Minahasa Menjadi Pengendali Narkoba, Berikut Informasinya

Padahal, tidak lama sebelum kecelakaan itu kami masih duduk bersama dan bersenda gurau. Mungkin kita pernah mengalami hal serupa.

Sesuatu hal maupun peristiwa dapat datang dalam hidup kita tanpa diduga. Hal sebaliknya pun dapat terjadi, apa yang begitu kita harapkan nyatanya tidak terjadi.

Dalam Injil yang kita baca hari ini, Tuhan Yesus meminta kita untuk menghadapi ketidakpastian itu dengan tidak jemu-jemu berdoa.

Baca Juga: Download Twibbon Hari Santri Nasional 2022, Cocok Dibagikan ke Media Sosial

Yesus meminta kita untuk setia berdoa kepada-Nya. Kesetiaan kita berkanjang dalam doa niscaya akan mendapat ganjaran dari Tuhan, "Tidakkah Allah akan membenarkan orang-orang pilihan-Nya yang siang malam berseru kepada-Nya?

Dan adakah la mengulur-ulur waktu sebelum menolong mereka? Aku berkata kepadamu: la akan segera membenarkan mereka." Singkatnya, Yesus meminta kita untuk beriman kepada-Nya.

Para saudara-saudari, ketidakpastian hanya dapat dihadapi dengan beriman. Iman tidak membuat segala sesuatu berjalan dengan mulus sesuai rancangan atau keinginan kita.

Baca Juga: Daftar Komestik Berbahaya yang Ditemukan oleh BPOM, Ada Madame Gie Sampai Miss Rose

Imanlah yang memampukan kita untuk setia berjalan dalam ketidakpastian hidup.

Dalam ketidakpastian itu, iman meneguhkan kita sehingga bersama pemazmur kita berseru, "Pertolongan kita ialah dari Tuhan, yang menjadikan langit dan bumi."

Demikian Renungan Harian Katolik Minggu 16 Oktober 2022 yang berjudul beriman dalam ketidakpastian hidup.***

Editor: Nur Umar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah