Terekam CCTV, Mabes Polri Diserang Sosok Terduga Teroris

- 31 Maret 2021, 19:12 WIB
OTK terduga teroris wanita berhijab masuk ke Mabes Polri
OTK terduga teroris wanita berhijab masuk ke Mabes Polri /twitter /


UTARA TIMES – Markas Besar Polisi Republik Indonesia (Mabes Polri) diserang sosok terguda teroris.

Sebuah rekaman CCTV Mabes Polri pada 31 Maret 2021 pukul 16.30 WIB memperlihatkan sosok orang terduga teroris tengah menyerang Mabes Polri.

Rekaman CCTV seseorang yang diambil dari lantai 10 juga memperlihatkan suara tembakan sebanyak 6 – 7 kali.

Kronologi Sosok terduga teroris diduga masuk melalui bagian samping Mabes Polri, Sosok tersebut terlihat dari CCTV Mabes Polri berjalan mencoba masuk ke depan gedung Mabes Polri.

Baca Juga: Pasca Ledakan Bom Bunuh Diri di Gereja Katedral Makassar, Polri Tangkap 13 Terduga Teroris di Berbagai Tempat!

Kemudian sosok terduga teroris menengok pos jaga sambil menodongkan semacam senjata. Dua orang yang terlihat mengenakan seragam Polisi keluar dari pos jaga.
Sosok terduga teroris menodongkan tangannya. Kemungkinan terduga teroris membawa senjata api. Dua orang yang terlihat berseragam Polisi masuk kembali ke dalam pos penjagaan.

Sosok terduga teroris berjalan kembali. Sosok tersebut tampak berjalan bingung. Sosok tersebut berjalan dengan santai tanpa terburu-buru.

Baca Juga: Sinopsis Film 'The Equalizer 2' Malam Ini di Bioskop Trans Tv Pukul 21:30 WIB

Sosok terduga teroris terlihat seperti seorang perempuan, Sosok tersebut terlihat mengenakan pakaian serba gelap. Dia terlihat mengenakan pakaian gamis gelap dengan mengenakan jilbab berwarna biru.

Tiba-tiba sosok tersebut langsung terjatuh setelah terdengar suara tembakan. Kemungkinan Polisi melepaskan tembakan untuk melumpuhkan sosok terduga teroris.

Halaman:

Editor: Anas Bukhori

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x