Lalu Lalang Kapal China di Laut Natuna Utara, Menhan dan Menko Marves Kembali Disentil

- 18 September 2021, 15:25 WIB
Ilustrasi Lalu Lalang Kapal China di Laut Natuna Utara, Menham dan Menko Marves Kembali Disentil
Ilustrasi Lalu Lalang Kapal China di Laut Natuna Utara, Menham dan Menko Marves Kembali Disentil /Handout via REUTER /Petty Officer 3rd Class Nicholas

UTARA TIMES – Kabar kapal China yang berlalu lalang di sekitaran perairan Natuna Utara pada beberapa waktu lalu menjadi perhatian publik.

Disampaikan Mulyanto, anggota DPR Fraksi PKS, sudah seharusnya pemerintah Indonesia bersikap tegas atas peristiwa tersebut.

Terlebih mengenai pelanggaran kadaulatan yang dilakukan Kapal China karena telah masuk ke perairan Natuna Utara.

Baca Juga: Angga Sasongko Umumkan Jadwal Tayang Film Nussa di Bioskop, Netizen Tak Sabar Ingin Menonton

Mulyanto juga menyarakankan agar pemerintah Indonesia tak  meremehkan peristiwa tersebut.

Maka dari itu, Mulyanto turut mendesak pemerintah, terutama Menteri Pertahanan (Menhan) dan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) agar segera bertindak.

Dalam hal ini, ia meminta pada pemerintah yang bersangkutan untuk tidak diam dalam menghadapi pelanggaran kadaulatan yang dilakukan China.

“Ini bahkan sudah bukan provokasi lagi, tetapi melanggar kedaularan negara dan mengganggu kepentingan nasional. Jadi, pemerintah melalui Menteri Pertahanan dan Meko Marves harus bersikap,” ujar Mulyanto dikutip Utara Times dari situs Pikiran Rakyat.

Mulyanto juga menyinggung Prabowo sebagai Menhan, beserta Luhur Binsar Panjaitan sebagai Menko Marves atas pelanggaran yang terjadi selama ini.

Halaman:

Editor: Mutohirin

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah