Kapan Persib Main? Catat, Ini Jadwal Lengkap Maung Bandung di Piala Presiden 2022

8 Juni 2022, 11:20 WIB
Kapan Persib Main? Catat, Ini Jadwal Lengkap Maung Bandung di Piala Presiden 2022 /Official site/ PERSIB.co.id/Barly Isham

 

UTARA TIMES - Kapan Persib main di ajang Piala Presiden 2022 tentu telah dinantikan oleh para bobotoh.

Simak berikut adalah jadwal kapan Persib main di ajang Piala Presiden 2022, menjelang perhelatan Liga 1.

Persib Bandung akan turut serta di Piala Presiden 2022 dengan menghuni Grup C, yang disebut sebagai grup neraka karena berisi tim-tim besar.

Tim berjuluk Maung Bandung itu akan bersaing dengan Bali United, Persebaya Surabaya, dan Bhayangkara FC.

Baca Juga: Terbaru! Jadwal Piala Presiden 2022 Grup C: Persib Bandung Tantang Juara Liga 1 di Laga Pembuka

Ketiga lawan Maung Bandung di atas merupakan tim-tim elite, pasalnya mereka finis di posisi lima besar Liga 1 2021-2022, bahkan Bali United berstatus sebagai juara.

Persib Bandung mungkin diuntungkan, karena berstatus sebagai tuan rumah Grup C.

Ya, semua pertandingan Grup C Piala Presiden akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung.

Pada laga pertama, Persib dijadwalkan bertanding melawan Bali United pada Minggu 12 Juni 2022 malam WIB.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 5 SD MI Halaman 19: Mengerjakan Perkalian Pecahan Biasa dengan Bilangan Asli

Duel Persib vs Bali United diprediksi berjalan menarik, mengingat persaingan kedua tim di Liga 1 musim lalu.

Persib dan Bali United merupakan dua tim terkuat di Liga 1 2021-2022. Mereka bersaing nyaris sampai pekan terakhir Liga 1 untuk memperebutkan trofi juara.

Namun, Bali United akhirnya bisa mengunci gelar pada pekan ke-33. Poin akhir Serdadu Tridatu di klasemen Liga 1 musim lalu adalah 75 dari 34 laga.

Sementara, Persib harus puas menjadi runner-up. Febri cs dkk terpaut enam angka dari Bali United di klasemen akhir.

Setelah menghadapi Bali United, kapan Persib main, selanjutnya melawan Persebaya Surabaya.

Pertandingan Persebaya vs Persib akan berlangsung pada Jumat 17 Juni 2022 malam WIB.

Baca Juga: Hari Raya Galungan Memperingati Apa? Berikut Ucapan Hari Raya Umat Hindu dan Penjelasannya

Bagi Maung Bandung, Persebaya adalah lawan yang juga sulit dihadapi. Terbukti, Bajul Ijo adalah musuh yang tidak bisa mereka kalahkan pada Liga 1 musim lalu.

Pada pertemuan pertama, Maung Bandung takluk 0-3 dari Persebaya, lalu imbang 1-1 pada perjumpaan kedua.

Kapan Persib main di grup C Piala Presiden selanjutnya menghadapi Bhayangkara FC.

Ini akan menjadi laga ketiga Persib di Grup C Piala Presiden 2022, yang dijadwalkan Selasa 21 Juni 2022 malam WIB.

Selengkapnya, berikut jadwal kapan Persib main dalam Piala Presiden 2022:

Baca Juga: Jadwal dan Harga Tiket Film Jurassic World Dominion di Bioskop XXI Jakarta Hari ini, 8 Juni 2022

Minggu, 12 Juni 2022

Persib Bandung vs Bali United

Jumat, 17 Juni 2022

Persebaya Surabaya vs Persib Bandung

Senin, 21 Juni 2022

Bhayangkara FC vs Persib Bandung

Demikian jadwal lengkap kapan Persib main di ajang Piala Presiden 2022 yang akan digelar mulai pekan ini.***

Editor: Anas Bukhori

Tags

Terkini

Terpopuler